Bestprofit - Harga Emas Kembali Turun, Pasar Soroti Data Ketenagakerjaan AS

Jumat, 04 Juni 20210 komentar

 


Bestprofit - Harga Emas Kembali Turun, Pasar Soroti Data Ketenagakerjaan AS | PT Bestprofit Futures Pontianak

Bestprofit (04/06) - Harga emas kembali turun pada Jumat (04/06) pagi di Asia dan berada di dekat posisi terendah dua minggu serta tampaknya akan mencatat kinerja pekan terburuk dalam tiga bulan. Data ketenagakerjaan AS yang positif mendukung dolar, dan investor masih khawatir terhadap potensi mundurnya langkah-langkah stimulus.

Harga emas berjangka turun tipis 0,08% ke $1.871,75 per troy ons pukul 11.16 WIB menurut data Investing.com, tetap di bawah $1,900 dan untuk sepekan telah turun 1,75%. Dolar AS, yang biasanya bergerak berbanding terbalik dengan emas, naik tipis 0,07% di 90,567.

Amerika Serikat mencatat 385.000 klaim pengangguran awal dalam seminggu terakhir, lebih rendah dari 390.000 klaim menurut perkiraan yang disiapkan oleh Investing.com dan 405.000 klaim yang diajukan selama minggu sebelumnya. Jumlah klaim turun selama lima minggu berturut-turut ke rekor terendah 400.000, level yang tidak terlihat sejak awal pandemi COVID-19.

Sementara itu, perusahaan swasta AS meningkatkan perekrutannya pada bulan Mei, di mana data ADP non-farm employment change meningkat menjadi 978.000. Penurunan jumlah kasus COVID-19 memungkinkan bisnis untuk dibuka kembali dan ini meningkatkan permintaan.

Investor sekarang menunggu data ketenagakerjaan lebih lanjut, termasuk data gaji pekerja non pertanian untuk bulan Mei, yang akan dirilis hari ini. Data tersebut dapat memberikan petunjuk lanjutan tentang prospek ekonomi dan langkah kebijakan Federal Reserve AS selanjutnya.

Pasar juga tetap khawatir tentang perlambatan langkah-langkah stimulus The Fed, yang didorong oleh prospek inflasi yang tidak terkendali. Namun, beberapa pejabat Fed menegaskan kembali bahwa tekanan harga akan bersifat sementara, dan bank sentral akan mempertahankan langkah-langkah stimulus saat ini tidak berubah untuk sementara waktu.

Presiden Fed New York John Williams mengatakan pada hari Kamis bahwa pemulihan ekonomi AS dari COVID-19 tidak cukup kuat bagi Fed untuk mulai mengurangi dukungannya pada bisnis, tetapi menambahkan masih masuk akal untuk memulai berbicara tentang pengurangan langkah-langkah stimulus. Ini mengikuti komentar Presiden Philadelphia Patrick Harker tentang "perlahan, hati-hati" mengurangi pembelian pada waktu yang tepat sehari sebelumnya.

Di logam mulia lainnya, perak dan palladium turun 0,2% dan platinum juga turun pagi ini.

Dari tanah air, harga emas Antam (JK:ANTM) jatuh Rp15.000 dari Rp964.000 pada Kamis menjadi Rp949.000 pagi ini menurut laman Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia pukul 07.58 WIB.


Dapatkan informasi terbaru di PT Bestprofit Futures



PT BEST PROFIT FUTURES
sumber : Investing
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. PT BESTPROFIT FUTURES PONTIANAK - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger