Erdogan: Ekstradisi Tersangka Pembunuh Sadis Khashoggi! Harga Emas Mundur

Rabu, 24 Oktober 20180 komentar

Bestprofit - Erdogan: Ekstradisi Tersangka Pembunuh Sadis Khashoggi! Harga Emas Mundur | PT Best Profit Futures Pontianak
Bestprofit (24/10) - Harga emas merosot tipis pada Rabu pagi di Asia dan menjauh dari level tertinggi tiga bulan pada sesi sebelumnya, bersamaan dengan melemahnya dolar AS. Kejatuhan ini didorong oleh ketegangan geopolitik yang meningkat dipicu oleh keterlibatan Arab Saudi dalam pembunuhan seorang jurnalis.

Emas berjangka untuk penyerahan Desember turun tipis 0,05% menjadi $1,236.1 per troy ons pada pukul 09.26 WIB di divisi Comex Bursa Perdagangan New York (NYMEX), setelah mencapai level tertinggi tiga bulan pada $1,242.8 hari Selasa. Indeks dolar AS juga turun tipis 0,03% menjadi 95,72.
BACA JUGA :    
Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan mengatakan pada hari Selasa bahwa wartawan Saudi Jamal Khashoggi - yang menghilang setelah memasuki konsulat Saudi pada 2 Oktober - adalah korban dari "pembunuhan yang kejam dan sadis." Ia mengatakan bahwa pembunuhan itu telah "direncanakan" dan sangat "brutal," serta mendesak kerajaan untuk mengekstradisi para tersangka ke Turki.
“Itu tidak akan memuaskan publik hanya dengan menimpakan masalah semacam ini pada beberapa petugas keamanan dan intelijen. Menutupi kebiadaban semacam ini akan melukai hati nurani semua umat manusia,” tegas Erdogan.
Pernyataan Erdogan bertentangan dengan klaim kerajaan bahwa jurnalis itu dibunuh oleh "operasi nakal." Pidato itu dikritik karena tidak membahas dugaan warga Saudi yang memutilasi tubuh Khashoggi.
Menlu Saudi Adel al-Jubeir mengatakan pada hari yang sama bahwa kerajaan sedang melakukan "penyelidikan komprehensif" terhadap insiden itu dan mengirim sebuah tim ke Turki.
AS telah mencabut visa 21 orang Saudi yang ditangkap dan diduga terlibat dalam insiden tersebut. Mike Pompeo, Menteri Luar Negeri AS, berkata, "Hukuman ini tidak akan menjadi kata terakhir terkait masalah ini dari Amerika Serikat."
Sumber ketegangan geopolitik lainnya berasal dari anggaran bermasalah Italia - yang ditolak Komisi Eropa pada hari Selasa - menandai pertama kalinya Uni Eropa menolak untuk menerima rencana belanja sebuah pemerintah.
“Utang Italia termasuk yang tertinggi di Eropa, dan pembayar pajak Italia menghabiskan sekitar jumlah yang sama pada pendidikan. Dalam semangat ini, kami melihat tidak ada alternatif selain meminta pemerintah Italia merevisi rancangan anggarannya untuk tahun 2019, dan kami menantikan dialog yang terbuka dan konstruktif pada pekan-pekan mendatang,” tandas Valdis Dombrovskis, wakil presiden Komisi Eropa. dalam sebuah pernyataan.
Pemerintah Italia ingin meningkatkan belanja publik dengan menurunkan target anggaran yang disepakati dengan Brussels. Italia mengirim surat kepada komisi pada hari Senin bahwa negara tersebut berencana untuk tetap kukuh dengan rencana anggarannya.

Dapatkan informasi terbaru di PT Bestprofit Futures


PT BEST PROFIT FUTURES

sumber : investing
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. PT BESTPROFIT FUTURES PONTIANAK - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger